Featured Post

Lookup Gambar Dengan INDEX MATCH

Apakah Pencarian Gambar bisa dilakukan di excel? Pertanyaan ini sangat menarik sekali untuk dibahas. Jika pembaca mengikuti blog ini, pada ...

Monday, February 23, 2015

Sejauh Mana Kita Menguasai Excel?

Belajar Pivot Tabel Microsoft Excel
Microsoft Excel
Siapa tidak kenal dengan program yang satu ini. Ya Microsoft Excel, jika anda pelajar, mahasiswa ataupun pekerja kantoran, tentunya tidak bisa lepas dari program yang satu ini. Program ini biasanya merupakan program Office yang "wajib" di install pada saat kita membeli komputer baru. 

Sejauh mana anda menguasai Excel? Pertanyaan ini sebenarnya ditujukan kepada diri saya sendiri. Ketertarikan saya untuk menulis blog ini pada mulanya karena pengalaman saya dalam bekerja. Hampir setiap hari saya tidak dapat lepas dari program yang satu ini. Dan karena ke kuper-an saya, saya merasa sudah "sangat menguasai" program ini. Kenyataanya tidak, ternyata masih banyak fasilitas excel yang belum bisa saya gunakan dan sedihnya lagi tidak mengetahuinya.

Pada mulanya iseng, dengan mencoba fitur excel yang belum pernah saya sentuh sebelumnya, dan ternyata masih banyak perintah dan fungsi yang saya tidak mengetahuinya.

Untuk apa? dan bagaimana menggunakannya.

Berikut "Daftar Kebodohan" Saya atas pemanfaatan Microsoft Excel. Dan saya "terpaksa" harus mempelajarinya karena kebutuhan pekerjaan yang semakin menumpuk.

  1. Penguasaan formula yang sangat minim.
  2. Pemanfaatan Pivot Tabel untuk mengolah data base excel data menampilkannya kembali dalam berbagai format tabel.
  3. Macro dan VBA, ini yang paling saya sukai di kemudian hari. Betapa tidak, pekerjaan yang biasanya memakan waktu lama untuk mengerjakan secara manual. Dengan macro dapat diselesaikan dengan satu klik saja

Banyaknya fungsi microsoft Excel yang tidak saya kuasai, padahal program ini merupakan alat penting dalam pekerjaan.

Bahkan excel dapat dikatakan sebagai "Senjata" dalam "Pertempuran" Kerja yang semakin menumpuk.

Patutlah saya bertanya pada diri saya sendiri: "Sejauh Mana Saya Menguasai Microsoft Excel?"

Bagaimana dengan Anda?

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca blog ini. Silahkan berkomentar.